aku adalah seorang perempuan.
dilahirkan dengan sebuah harapan yang besar.
aku merupakan titipan dari Yang Maha Kuasa melalui kedua orang tuaku.
mungkin ketika kecil, aku lucu,, seperti bayi-bayi yang lain.
dan aku juga nakal seperti anak-anak balita yang lain.
tapi aku juga punya kelebihan dan kekurangan.
aku selalu merepotkan kedua orang tuaku.
terkadang juga aku dapat membantu mereka.
ketiika aku kecil dan ketika aku remaja, aku adalah tipikal seorang pemberontak.
yang selalu bandel!
bahkan sampai sekarang.
tapi setidaknya ada hal yang bisa kubanggakan.
menurutku, aku seorang yang multi talent.
bukan bermaksud membanggakan diriku, hanya saja aku ingin memotivasi diriku.
aku mungkin sebenarnya termasuk orang yang pesimis, karena kehidupan keluarga tak seindah yang dibayangkan.
tapi dibalik itu, banyak hal yang ingin aku coba dan membuatku semakin optimis, kalau aku bisa.
aku seorang penari ??
aku hanya meyakinkan diriku sendiri,, kata pelatihku seorang penari harus menari selama 5taun.
dan aku sudah melewatinya, bahkan sudah 8 tahun.
disini lah aku dibesarkan, disinilah aku belajar.
aku mandiri, aku berteman, aku bergaul,, semuanya disini.
tidak mengenal umur.
seni adalah sesuatu yang abstrak.
bukan sesuatu yang dapat dinilai dengan mata telanjang, tapi perlu pemahaman.
aku berkeliling indonesia (belum semua, hanya beberapa), aku keluar negeri (negeri tetangga).
itu karena ketekunanku menari.
orang-orang mengenalku sebagai seorang penari.
jangan berpikir negatif,, aku adalah penari tradisi kreasi,, lebih dominan melayu.
dari menari ini, aku bisa menjadi seseorang yang terkenal dikota sendiri, layaknya artis.
tapi jujuur, aku gga mau jadi artis lagi, lebih baik menjadi orang biasa.
karena banyak mereka yang mengejek-ejek ku, walau hanya berupa sindiran bercanda, tapi cukup menusuk dihati.
itu seputar hobbyku menari,, aku juga pernah bermain tennis lapangan.
ntahlah, apakah aku pantas disebut seorang petenis .
melalui pertandingan-pertandingan lokal aku menyalurkan olahraga ini.
adalah kalau untuk sertifikat .
aku juga sempat diajak ngeband, walaupun aku ngerasa, suara ku iini pas-pasan, makanya aku tolak.
pernah juga, mengikuti lomba-lomba dibidang atletik dan voly.
untuk sastra, aku juga pernah, yaa termasuk bisa lah kalau membacakan dengan mimik yang tepat.
kebetulan aku juga paling senang membuat ungkapan-ungkapan, karena aku bukan seseorang yang punya keberanian.
aku sekarang sudah kuliah, banyak hal yang terjadi selama ini.
tapi keadaanku sekarang sudah benar-benar berubah.
banyak hal yang menuntut disekitarku.
"aku harus selesaikan kuliahku, baru kerja, baru menyusun masa depan"
"aku harus membahagiakan kedua orang tuaku dan keluarga besarku"
"aku harus menjadi panutan adik-adikku"
dan masih banyak lagi.
aku tipe orang yang cepat panik, khawatir dan mudah stress.
paling sulit jika telah menemui sebuah masalah.
ada saatnya aku pendam, ada saatnya aku bercerita.
banyak cerita tentang aku, dan kehidupanku.
masalah percintaanku memang sama seperti yang lain, tidak pernah mulus..
kurasa, lebih baik aku berada dizaman siti nurbaya saja.
karena apa yang kucari tidak pernah sependapat dengan kedua orang tuaku.
teman-temanku ??
ada yang jahat dan ada yang baik...
ada yang sangat menyayangiku, dan ada yang sangat memusuhiku.
aku pernah merasakan kebersamaan dan kehangatan bersama mereka yang selalu ada.
dan aku juga pernah merasakan pahitnya dikhianati dan difitnah teman sendiri..
aku pernah meminta maaf atas kesalahanku,,
dan aku juga pernah meminta maaf atas kesalahan temanku.
hidupku, adalah perjalananku..
buka mata wajahmu dan mata hatimu.
hadapi semua dengan senyuman . :)